Blog tentang perjalanan karir, bisnis dan pergulatan batin

Senin, 23 Mei 2022

Terjun ke dunia freelancer lagi

freelancer indonesia


Setelah saya melewati perjalanan baru saya di dunia pendidikan selama 3 tahun dan telah lumayan beradaptasi di dunia baru yang saya geluti, akhirnya saya kembali lagi nyambi di dunia freelancer, tentu saja di samping keadaan yang memaksa dunia freelancing cukup menyenangkan dan hal yang sangat saya ingin lakukan sejak melihat acara tv kick andy, yang mana salah satu bintang tamu nya adalah seorang freelancer. 

Bekerja dari rumah, mendapatkan dollar atau mata uang asing dan mengerjakan projeect dari orang asing menurut saya cukup menarik. Karena itulah saya menggelutinya. Lalu apa aja yang saya jual di dunia freelancing sebenarnya cukup banyak dan kebanyakan masih di dunia video dan design. seperti video editing, intro logo, explainer video, motion grafis, majalah digital, konten sosial media dan yang baru adalah laporan BA dari datastudio. Hampir sama dengan yang saya geluti 3 tahun lalu. 

Lalu apa bedanya freelancer 3 tahun yang lalu dengan yang sekarang. Untuk sementara saya belum bisa menjawabnya karena saya baru terjun sekitar 2 minggu dan baru dapat 1 project saja. hahaha tidak apa apa. namanya juga freelancer baru. dan dikerjakan sambil lalu saja. 

Lalu kalau mau jadi freelancer apa aja yang diperlukan, kalau pertanyaan ini muncul tentu saja akan ada pertanyaan balik, "lha kamu bisanya apa", karena kemarin 23/05/2022 baru aja saya cek bahwa ada freelancer yang jasa yang ditawarkan adalah belanja produk indonesia dan dikirim ke luar negeri dan lapaknya dia laku banget. WAooww saya pikir unik juga jasa yang ditawarkan. terbukti selain unik juga diminati oleh orang lain. menarik...  

O iya jika anda ingin buat sesuatu dengan design dan video mungkin bsa cek lapak saya https://www.fiverr.com/galennolan/


Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Talk ?

galen.nolan1@gmail.comn> .

Dipersembahkan oleh

Labels

Blog Archive